Hi Pomade Enthusiast di seluruh Indonesia,hari ini gue akan mereview sebuah pomade lokal The Roaring Iron. Gue cukup penasaran dengan pomade ini karena lagi naik daun banget dan respon yang gue dapet dari pomade ini juga positif. Brewer pomade ini adalah Dainul Arief, kalau kalian mau order bisa langsung contact ke brewernya. The Roaring Iron mempunyai dua varian yaitu original hold dan heavy hold.
Gue suka banget kemasan pomade ini, selain menggunakan glass jar desain dari pomade ini juga simple dan sangar. Desain pomade ini ditempel dengan stiker, pada bagian depan ada logo dari Roaring Iron, di samping kiri daftar bahan yang digunakan. Untuk bahan yang digunakan selain vit e gak ada yang berbeda dari kebanyakan pomade oilbased lainnya. Pada sisi kanan terdapat cara pemakaian pomade ini.
Begitu gue buka tutupnya terlihat warna pomade ini krem agak kekuningan. Gue suka banget scent pomade ini tercium aroma seperti lemon , rempah-rempah dan sedikit spicy. Aromanya gak menyengat dan cukup unik. Scent pomade ini adalah Ginger Bergamot.
Pencolekan pomade ini gampang banget gak seperti ekspektasi gue ketika nyolek pomade heavy. Tekstur pomade ini waxy dan mirip banget seperti Grandad’s Heavy. Pomade ini gampang banget buat diratain di tangan dan terasa agak lengket dan panas.
Pengaplikasian di rambut juga gampang banget, kontrol pomade ini bagus gak perlu waktu lama buat gue nyisir medium pomp, kerapatan pada pomp gue juga bagus gak ada splitting. Untuk holdnya walaupun pomade ini adalah heavy hold tetapi buat gue level holdnya masih di medium-heavy. Shine pomade ini medium gak terlalu klimis tetapi untuk sebuah pomade heavy shinenya cukup memuaskan. Untuk daya tahannya, gue menggunakan pomade ini dari siang sampe malam dan lokasinya outdoor, pada saat sampe rumah ternyata rambut gue gak banyak berubah dengan sedikit recomb rambut gue udah balik seperti pas gue ninggalin rumah. Build up pomade ini gak begitu bagus karena pomade ini gampang banget dicuci di hari ketiga gue udah bisa bersihin pomade ini secara total.
Kesimpulannya pomade ini layak banget kalian beli buat nambah koleksi pomade lokal kalian, selain desain pomade ini keren banget kalau gak salah ini pomade lokal pertama yang menggunakan glass jar, scent dan daya tahan pomade ini sama sekali gak mengecewakan. Hold pomade ini menurut gue belum cukup efektif buat kalian yang mempunyai rambut ikal tetapi karena rambut gue lurus jadi gue udah cukup puas dengan holdnya. The Roaring Iron heavy hold bisa jadi pesaing berat buat brewer-brewer Indonesia lainnya jadi semoga ini bisa membuat brewer di Indonesia terus berinovasi dan meningkatkan kualitasnya.
thx review nya, jadi ad masukan lagi
BalasHapusthx review nya, jadi ad masukan lagi
BalasHapus